Ketua DPRD Sambut Silaturahmi Perdana Kejari Prabumulih, Kajari : Siap Kolaborasi Penanganan, Pendampingan & Penyuluhan Hukum


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Ketua DPRD Prabumulih, H Deni Victoria SH MSi bersama Wakil I Aryono ST, Wakil II Ir Dipe Anom didampingi Sekwan, Desi Muharni SSi MSi menerima langsung kedatangan Kepala Kejaksaaan Negeri (Kajari) Prabumulih, Asvera Primadona SH MH.


Kedatangan Kajari baru Asvera Primadona SH MH melakukan silaturahmi perdana ke kantor DPRD Prabumulih sebagai langkah awal membangun komunikasi dan sinergi antar lembaga, khususnya dalam mendukung penegakan hukum dan tata kelola pemerintahan yang baik di Kota Prabumulih.


Dalam pertemuan tersebut, Kajari Prabumulih menegaskan bahwa Kejaksaan tidak hanya berperan dalam penindakan, tetapi juga melakukan mitigasi risiko hukum terhadap kebijakan dan pelaksanaan program pemerintah daerah. Mitigasi risiko hukum dimaksudkan sebagai upaya pencegahan agar setiap kebijakan, program, dan penggunaan anggaran daerah tidak menimbulkan persoalan hukum di kemudian hari.

"Hari ini datang ke sini, tujuan saya memperkenalkan diri sebagai Kajari Prabumulih yang baru, siap berkolaborasi dalam rangka mitigasi resiko perkara-perkara hukum kedepan, penegakan hukum dan kolaborasi memberikan penanganan, pendampingan, maupun penyuluhan nanti ke anggota dewan lainnya," cetus Kajari.


Ia juga menyampaikan bahwa mitigasi risiko hukum bertujuan memastikan penggunaan anggaran daerah tepat sasaran dan mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat Kota Prabumulih.


Sementara itu, Ketua DPRD Kota Prabumulih H Deni Victoria SH MSi menyambut baik silaturahmi tersebut dan menyatakan kesiapan DPRD untuk bersinergi dengan Kejaksaan Negeri Prabumulih. Silaturahmi ini diharapkan menjadi awal penguatan kerja sama antara Kejaksaan Negeri Prabumulih dan DPRD Kota Prabumulih dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa, serta berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.(Ikb)

Share:

0 comments:

Posting Komentar





Portalsriwijaya.com

Arsip