KPU Prabumulih Sukses Gelar Pengundian Nomor Urut Calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih

KPU Prabumulih sukses mengelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut paslon Cawako dan Cawawako Prabumulih akan bersaing di Pilkada 2024, Senin, 23 September 2024 malam.

Ngesti-Amin Siapkan Program Satu Rumah Satu Internet

Pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih dari nomor urut 3 yakni Ngesti Ridho Yahya - H Mat Amin membuat program salah satunya yakni "Program Satu Rumah Satu Internet"

8.735 Tim Kampanye Dan Tim Pemenangan ABDI Banding Agung Resmi Dikukuhkan

Ribuan masyarakat memadati lapangan sepak bola Desa Suka Negeri Kecamatan Banding Agung Kabupaten OKU Selatan

Kisruh PPP Prabumulih, PPP Usung Calon Ber-Gema Sah Diakui Kemenkumham



Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Kisruh DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kota Prabumulih makin memanas. Setelah Mantan Ketua PPP Prabumulih, Jasman mengklaim dirinya masih ketua yang sah berdasarkan keputusan mahkamah partai, kini direspon Plt Ketua PPP Prabumulih Heri Gustiwan dan jajaran.


"Kami selaku pengurus DPC PPPKota Prabumulih yang ditunjuk dan disahkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) menghormati keputusan Mahkamah Partai yang disampaikan saudara Jasman. Namun ada beberapa poin yang harus digaris bawahi," tegas Heri Gustiwan dalam konferensi pers di Magna Cafe, Sabtu (5/10/2024).


Heri yang didampingi Plt Sekretaris Evy Susanty SE, Bendahara Darwan Dehasim dan Anggota DPRD Prabumulih H Ahmad Riza Diswan mengatakan terkait persoalan itu pihaknya telah berkoordinasi dengan DPP dan Dewan Pimpinan  Wilayah (DPW) yang menegaskan hingga saat ini belum ada salinan putusan yang disampaikan ke DPP maupun DPW dan DPC atas keputusan Mahkamah partai.


DPP PPP hingga saat ini belum menerbitkan atau mengembalikan SK terbaru untuk kepengurusan DPC PPP kota Prabumulih, karena itu SK nomor 1361/SK/DPP/W/VIII/2024 tentang pengesahan Plt ketua, sekretaris dan bendahara DPC PPP Prabumulih masa bakti 2021-2026 masih berlaku.


"Sampai hari ini SK yang sah adalah kepengurusan kami secara legitimasi yang dikeluarkan oleh DPP PPP dan ditandatangani oleh Ketum dan Sekjend yang secara negara pengesahan SK-nya diakui oleh menkumham," tegasnya.


Terkait dukungan ke salah satu calon yang diusung partai telah sesuai dengan rekomendasi B1KWK yang telah disetujui dan di tanda tangani oleh ketum dan Sekjend DPP PPP disahkan oleh KPU kota Prabumulih yaitu pasangan nomor urut 3 'Ber-Gema' yang memiliki survey tertinggi dari pasangan calon lainnya.


"Untuk itu kami menghimbau kepada seluruh kader PPP kota Prabumulih sesuai dengan hasil Rapimwil di Aston Palembang untuk bersatu memenangkan pasangan nomor urut 3 yaitu pasangan 'Ber-Gema'," katanya.


"Diluar dari dukungan dan usungan yang mengatas namakan partai PPP serta mengenakan atribut partai maka kami tidak bertanggung jawab, itu adalah oknum. Karena sesuai dengan aturan organisasi Partai kita tegak lurus dari tingkatan yang lebih tinggi yaitu DPP PPP," tutupnya.


Sebelumnya, Jasman mantan Ketua DPC PPP Kota Prabumulih menggelar konferensi pers dikantornya pada Jumat 4 Oktober 2024 lalu.


Dalam konferensi pers itu, ia menyebut jika hasil sidang Mahkamah Partai Persatuan Pembangunan perkara perselisihan internal partai No.27/DPP-PPP/2024 Majelis Hakim PPP l memutuskan mengabulkan permohon untuk seluruhnya, membatalkan surat keputusan No.1361/SK/DPP/W/VII/2024 tentang pengesahan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua, Sekretaris dan Bendahara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kota Prabumulih masa bakti 2021-2026 tanggal 21 Agustus 2024.


Dalam SK itu juga, memerintahkan kepada termohon I (Pengurus harian DPP PPP) untuk mengembalikan kedudukan para pemohon sesuai dengan Surat Keputusan No. SK DPP PPP Nomor 1038/SK/DPP/C/I/2024, tanggal 9 Januari 2024.


Surat Keputusan yang ditandatangani oleh Majelis Hakim Mahkamah Partai PPP Sitti Nurmila SAg dan anggota lainnya memerintahkan termohon untuk tunduk dan patuh pada putusan perkara a quo setelah dibacakan. (Sito)

Share:

Ngesti-Amin Siapkan Program Satu Rumah Satu Internet


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Internet saat ini menjadi kebutuhan yang sangat krusial bagi masyarakat terutama di kota Prabumulih. Yang mana hampir di wilayah kota Prabumulih semua warganya aktif ber media sosial baik dari kalangan orang tua, remaja hingga ke anak-anak. 


Penggunaan internet pun beragam. Mulai untuk meningkatkan ekonomi dengan berjualan sintem online, untuk pembelajaran sekolah, berkomunikasi antar sesama hingga untuk sekedar hiburan di media sosial akun masing-masing. 


Karena internet menjadi kebutuhan sehari-hari itulah. Pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih dari nomor urut 3 yakni Ngesti Ridho Yahya - H Mat Amin membuat program salah satunya yakni "Program Satu Rumah Satu Internet".


Calon Walikota Hj Ngesti Ridho Yahya dalam kampanye ke seluruh warga baik dari kota maupun sampai ke desa mengatakan, bahwa selain melanjutkan program walikota sebelumnya yang memang bagus dan bermanfaat bagi warga. Bersama Ngesti-Mat Amin juga telah menyiapkan program lainya. 

"Program satu rumah satu internet ini nantinya akan kita aplikasikan jika terpilih nanti. Tentunya kegunaan internet nanti sangat bermanfaat bagi ibu-ibu maupun bapak-bapak termasuk anak-anak muda. Dimana satu internet satu rumah biayanya tidak mahal dan sangat terjangkau dari pada membeli kuota internet," katanya. 


Selain itu, Ngesti-Amin juga menyiapkan 15 program prioritas diantaranya pelayanan berobat gratis yang lebih berkualitas, seragam dan perlengkapan sekolah gratis, program 1 rumah 1 akses internet, pengoptimalan pemeliharaan jaringan gas kota, khitanan gratis dari rumah ke rumah, bantuan alat berat untuk pembukaan dan peremajaan lahan pertanian, sembako murah, pelarangan eksploitasi batubara, peningkatan kesejahteraan pegawai, melanjutkan pembangunan rumah tidak layak huni, Pembangunan rumah komunitas, PEP Akamigas.


"Penyempurnaan tata kelola perkotaan. Membangun kesadaran publik, menyelenggarakan pelatihan berbasis kompetensi, bantuan modal bagi pelaku ekonomi mikro. Menciptakan seluas-luasnya kesempatan kerja usaha serta dengan memantapkan daya saing usaha usaha ekonomi lokal, inovasi produk dan jasa serta pengembangan industri kreatif," bebernya


Ada juga pembangunan dan rehabilitasi rumah Ibadah, wajib shalat dan baca tulis Al Quran, Khitanan ke rumah masyarakat, mobil jenazah gratis, Isbat nikah, pemberian insentif pekerja sosial, kota 1000 Biofloc, hingga penanganan kemiskinan, dan pemberdayaan, perlindungan perempuan dan anak.(Sitoh)

Share:

KPU Prabumulih Sukses Gelar Pengundian Nomor Urut Calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih



Prabumulih, PortalSriwijaya.com - KPU Prabumulih sukses mengelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut paslon Cawako dan Cawawako Prabumulih akan bersaing di Pilkada 2024, Senin, 23 September 2024 malam.


Tiga pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih hadir dalam acara itu antara lain, Hj Suryanti Ngesti Rahayu - H Mat Amin, H Arlan - Franky Nasril dan H Ardiansyah Fikri - Syamdakir Amrulah dengan partai pengusung serta partai pendukung masing-masing.


Pleno terbuka dipimpin Ketua KPU Prabumulih, Marta Dinata SST bersama para komisioner, disaksikan Ketua Bawaslu Prabumulih Afan Sira Oktrisma dan Komisioner. 



Turut hadir juga Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM dan Forkompinda antara lain Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIk, Dandim Muara Enim Letkol Arm Tri Budi Wijaya SH, Kajari Prabumulih Khristiya Lutfiasandi SH MH, Wakil Ketua PN Prabumulih Sugiri Wiryandono SH MHum, Ketua PA Prabumulih Darda Aristo SH MH, Ketua DPRD Prabumulih Sutarno SE MIKom, dan lainnya.


Hasil pengundian tersebut, KPU Prabumulih menetapkan H Arlan dan Franky mendapat Nomor Urut 1, H Andriansyah Fikri dan Syamdakir dapat Nomor Urut 2, dan Hj Suryanti Ngesti dan H Mat Amin dapat Nomor Urut 3.


"Mengucapkan Bismillah, pengundian nomor urut paslon kita buka malam ini," jelas Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan, Marjuansyah SIP MSi membacakan teknis dan tata tertib pengundian nomor urut paslon.

Kemudian dilanjutkan Ketua KPU Marta Dinata yang menyampaikan pengambilan pengundian nomor urut di awali pengambilan bola. Nomor terkecil, menjadi giliran pertama. "Fikri dan Syamdakir nomor pertama pengambilan, dilanjuti Ngesti-Amin dan terakhir Arlan dan Franky," jelasnya.


Selanjutnya, Ketua KPU membacakan hasil pengundian no urut paslon. "LAKY 1, Ber-FIKIR 2, dan Ber-GEMA 3. Maka dari itu, akan dituangkan dalam berita acara dan surat keputusan KPU Prabumulih. Pengundian nomor urut paslon telah selesai dan telah kita tetapkan," tandasnya.


Paslon No Urut 1, H Arlan dan Franky mengatakan, sebagai Paslon Pilkada Prabumulih 2024 berterima kasih kepada KPU Prabumulih telah melaksanakan tahapan Pilkada 2024 hingga tahapan pengundian nomor urut paslon.


"Arlan dan Franky, Alhamdulillah telah mendapatkan no urut 1. LAKY, Perubahan menuju Prabumulih MAS," jelasnya.


Paslon No Urut 2, Fikri dan Syamdakir menjelaskan, bersyukur telah mendapatkan no urut 2. "Kita berharap, Pilkada Prabumulih 2024 aman dan damai. Dan, tidak ada gejolak, serta kondusif," pesannya.

Fikri mengatakan, menjadi tugas bersama menjaga kondusifitas Kota Nanas dalam rangka pesta demokrasi 5 tahunan. "Ini bukan tugas TNI-Polri, ini tugas semua masyarakat menjaga keamanan Bumi Seinggok. Kita hanya berikhtiar, menang siapa urusan belakang. Kita serahkan masyarakat, buat Ber-FIKIR," tandasnya.


Paslon No Urut 3, Ngesti-Amin mengatakan, telah ditetapkan dan mendapatkan no urut 3. Ungkapnya, semoga membawa keberkahan semuanya.


"Tujuan calon, sama membangun Prabumulih. Semoga partisipasi meningkatkan dari sebelumnya, ayo sukseskan Pilkada Prabumulih. Ayo jangan lupa no urut 3, Prabumulih Prima Berkualitas Berkelanjutan," tambahnya.

Pada kesempatan itu, KPU Prabumulih juga mengelar deklarasi kampanye damai guna mewujudkan Pilkada Prabumulih aman dan kondusif. Ditandai, penandatanganan komitmen bersama dilakukan para paslon yang akan bersaing di Pilkada Prabumulih.


Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM menyambut baik, atas telah dilaksanakan pengundian no urut calon dilakukan KPU Prabumulih. "Tinggal lagi, masyarakat menentukan pilihannya pada 27 Nopember 2024. Mari kita sukseskan pelaksanaan Pilkada Prabumulih, jaga kondusifitas dan keamanan Prabumulih," ucapnya.(Sitoh)

Share:

Mawardi Yahya dan Faisal Ranopa Kunjungi Jeme Muaradua Kisam


OKU Selatan, Portalsriwijaya.com - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya dan RA Anita Noeringhati atau Matahati didampingi oleh Cawabup Ogan Komering Ulu Selatan Faisal Ranopa SP yang berpasangan dengan Calon Bupati Iwan Hermawan menggelar acara silaturahmi dengan masyarakat di Desa Ulak Agung Ulu Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKU Selatan) pada Rabu, 11 September 2024.


Acara yang dihadiri oleh kader Partai Gerindra, Golkar dan PPP, PKB, anggota DPR RI Gerindra Yopi Mawardi, DPRD Provinsi Sumsel, DPRD Kabupaten OKU Selatan, masyarakat Kecamatan Muaradua Kisam dan undangan lainnya.


Dalam kegiatan silaturahmi tersebut, Slogan 'Sumsel Bangkit Bersama' terdengar menggema dalam antusiasme ratusan warga, menyambut kedatangan pasangan calon MATAHATI, pada pemilihan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sumsel di Pilkada serentak tahun 2024 periode 2025-2030.


Mawardi Yahya, dalam sambutannya dengan penuh semangat menyampaikan banyak pesan penting untuk membuat Sumatera Selatan lebih maju dan sejahtera.


Mawardi Yahya mengapresiasi antusiasme para hadirin yang begitu besar. "Saya sangat bangga dan terharu bisa berada di tengah-tengah masyarakat Ulak Agung Ulu yang begitu hangat dan ramah," tutur Mantan Wakil Gubernur ini dengan nada yang rendah hati. 


"Kami  memiliki visi dan misi yang besar untuk memajukan Sumatera Selatan serta OKU Selatan menjadi lebih baik lagi," tegas Mantan Bupati Ogan Ilir dua periode ini.


Melalui program-program bantuan seperti sekolah dan berobat gratis, bantuan P3N, dan bantuan desa, mereka berdua berharap dapat meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat Sumatera Selatan serta di OKU Selatan.


Faisal Ranopa selaku calon Wakil Bupati OKU Selatan pun, tidak kalah semangatnya dalam menyampaikan harapan dan dukungannya kepada masyarakat. "Saya berharap bisa bekerja sama dengan Mawardi Yahya untuk kesejahteraan masyarakat," kata Faisal Ranopa yang juga hadir pada acara silaturahmi ini.


Selain itu juga, Faisal Ranopa memberitahukan bahwa Wakil Gubernur Sumatera Selatan, RA Anita Noeringhati tidak bisa hadir karena adanya tugas penting sebagai pemimpin rapat paripurna DPRD Sumsel.


Acara silaturahmi tersebut, telah menjadi momentum penting dalam memupuk semangat kebersamaan dan memperkenalkan visi dan misi penting kepada masyarakat Kabupaten OKU Selatan.


"Melalui kegiatan tersebut, diharapkan para pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, serta calon Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan, menjadi lebih dekat dan mengetahui secara langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, untuk dapat memberikan solusi dan program terbaik bagi Sumatera Selatan," harapnya.


Antusiasme masyarakat melihat kehadiran Calon orang nomor satu di Sumatera Selatan dan Orang nomor dua di Kabupaten OKU Selatan ini sangat tinggi.


Terlihat begitu banyak masyarakat yang hadir di Desa Ulak Agung Ulu Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten OKU Selatan. "Demikian di ungkapkan Andryanti, sungguh luar biasa animo masyarakat ingin turut hadir pada acara silaturahmi tersebut, semoga Allah meridhoi beliau berdua menjadi Pemimpin Sumatera Selatan dan Kabupaten OKU Selatan," pungkasnya.(Aj)

Share:

8.735 Tim Kampanye Dan Tim Pemenangan ABDI Banding Agung Resmi Dikukuhkan


OKU Selatan, Portalsriwijaya.com - Ribuan masyarakat memadati lapangan sepak bola Desa Suka Negeri Kecamatan Banding Agung Kabupaten OKU Selatan, dalam acara pengukuhan tim Kemenangan dan Tim Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Abusama SH dan H Misnadi (ABDI), pasa Rabu (11/9/2024).


Sebanyak 8.735 orang resmi dikukuhkan sebagai bagian dari tim pendukung, mulai dari koordinator wilayah, kecamatan, hingga desa dan dusun, yang diberikan Surat Keputusan (SK) sebagai pengakuan atas peran mereka dalam mendukung pasangan calon ini.


Antusiasme masyarakat terlihat sejak pagi, dengan atribut yang meriah dan sorak-sorai semangat para pendukung ABDI. Acara ini menunjukkan besarnya dukungan masyarakat terhadap pasangan yang semakin memperkokoh langkah mereka menuju kontestasi Pilkada mendatang.


Dalam sambutannya, Abusama SH menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh tim dan masyarakat yang telah menunjukkan dukungan luar biasa. 


"Saya sangat berterima kasih atas partisipasi dan dukungan yang tulus dari semua yang hadir hari ini. Saya berharap tim yang telah dikukuhkan ini akan terus solid dan kompak dalam perjuangan kita ke depan," paparnya


Abusama juga menekankan, betapa pentingnya kebersamaan dan kerja sama dari semua pihak untuk mewujudkan tujuan bersama. "Mari kita jadikan tim ini bukan sekadar nama di atas kertas, tetapi menjadi motor penggerak perubahan untuk OKU Selatan yang lebih baik," tegas Abusama.


"Yang hadir maupun yang belum hadir sampaikan salam hormat dari saya dan Mamanda Haji mishadi kami berharap kita untuk selalu dapat menjaga keamanan dan ketertiban serta hubungan kekeluargaan walaupun berbeda pandangan berpolitik kita harus tetap menghormati pilihan mereka tapi dengan satu tekad kita harus menang di kecamatan Banding Agung yang kita cintai," lanjut Abusama


Pada kesempatan yang sama Calon Wakil Bupati H Misnadi memberikan sambutan di hadapan ribuan tim yang hadir.


"Abusama ini sudah tidak asing lagi dibanding Agung. Sedikit saja sampaikan Kami yakin dan percaya bahwa keberhasilan usaha perjuangan dan kita semua adalah silaturahmi komunikasi dan koordinasi di seluruh tim baik dari Kabupaten kecamatan desa kelurahan dan Dusun dengan adanya silaturahmi komunitas dan koordinasi yang baik antara kita semua insyaallah perjuangan kita akan diridhoi oleh Allah subhanahu wa ta'ala Abu sama Misnadi menjadi Bupati 2025-2030," tegas Misnadi. (Aj)

Share:

Terima Langsung B1Kwk dari DPP PKB, Misnadi Ditemani Staff Khusus Wamenkum HAM RI



Muaradua, Portalsriwijaya.com - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Abusama-Misnadi secara resmi menerima surat keputusan (SK) persetujuan B1 Parpol KWK dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju di Pilkada serentak Kabupaten OKU Selatan.


Surat B1KWK dari DPP PKB yang diserahkan langsung oleh Sekretaris jenderal DPP PKB Hasanudin Wahid didampingi Sekretaris DPW PKB Sumsel Nasrul Halim diterima secara langsung oleh Bakal Calon Wakil Bupati Misnadi bersama putra kandungnya Yogi Permana stafsus Wamenkumham RI di kantor DPP PKB Jakarta, Selasa (20/8/2024).


"Alhamdulillah saya sangat bersyukur, seminggu menjelang pendaftaran di KPUD OKU Selatan kami mendapat dukungan dari PKB," jelas Misnadi Bakal Calon Wakil Bupati OKU Selatan.


Ia mengatakan, dengan diterimanya surat persetujuan B1 KWK dari partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu maka pihakny makin komitmen serta serius dalam melanjutkan proses pendaftaran pada Pilkada OKU Selatan.


Setelah semua dokumen lengkap, kata Misnadi, pihaknya bakal segera melakukan pemenuhan persyaratan untuk pendaftaran ke KPU yang dijadwalkan pada 27 hingga 29 Agustus 2024.


"Selagi menunggu partai merekomendasikan, saya bergerak untuk memenuhi persyaratan untuk pendaftaran," terangnya.


Sementara itu Ketua DPC PKB OKU Selatan Ardian Gama mengatakan partainya memiliki 4 kursi hasil pemilu 2024 di OKU Selatan. Oleh karena itu DPP memutuskan mendukung Abusama-Misnadi yang dinilai memiliki komitmen membangun daerah.


Dokumen model B.1-KWK dari PKB itu nantinya, akan menjadi modal bagi pasangan calon untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).


"Pasangan Abusama-Misnadi ini memiliki elektabilitas yang baik untuk maju pilkada di OKU Selatan dan memiliki tingkat penerimaan cukup tinggi dari masyarakat," ujarnya. (Ajd)

Share:

KNPI Prabumulih Buka Pendaftaran Calon Ketua, Ini Syaratnya


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Prabumulih bakal menggelar musyawarah daerah (musda) XII untuk pemilihan ketua KNPI periode 2024-2027. Oleh karena itu, untuk menjaring calon ketua, KNPI Kota Prabumulih resmi membuka pendaftaran.


Ketua DPD KNPI Kota Prabumulih, Aden Thamrin SE menerangkan, pendaftaran ini dimulai pada hari ini tanggal 19-20 Agustus 2024. Dengan syarat calon ketua minimal mendapat surat dukungan tertulis dari tiga Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) KNPI.


Selain itu, calon ketua juga diwajibkan mendapatkan enam surat dukungan dari Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang berhimpun di KNPI Kota Prabumulih. "Persyaratan ini adalah mekanisme organisasi yang diatur dalam AD/ART dan peraturan organisasi KNPI," ujar Aden Thamrin yang merupakan mantan anggota DPRD Prabumulih, Senin (19/8/2024).


Ketua KNPI dua periode ini juga merincikan sejumlah syarat lainnya yang harus dipenuhi oleh calon ketua KNPI periode 2024-2027, antara lain:

Calon ketua harus pernah atau sedang aktif sebagai pengurus OKP di tingkat masing-masing serta pernah menjadi pengurus KNPI.


Calon ketua maksimal berusia 40 tahun dan berdomisili di Kota Prabumulih. Calon harus menyerahkan surat bebas narkoba dari institusi terkait. Dokumen pendaftaran seperti visi-misi tertulis, daftar riwayat hidup, dan foto harus diserahkan sesuai dengan ketentuan.


"Seluruh berkas pendaftaran harus diserahkan kepada Steering Committee (SC) Musda di Sekretariat KNPI kota Prabumulih paling lambat tanggal 20 Agustus 2024, pukul 16.00 WIB. Adapun untuk kontak yang bisa dihubungi dalam pendaftaran tersebut 0813 66114058 atas nama Yopi," tegasnya. 


Sementara itu, Ketua Steering Committee (SC) musda KNPI Prabumulih, Yopi mengungkapkan bahwa jumlah peserta atau pemilik suara dalam pemilihan calon ketua di Musda ke XII DPD KNPI Kota Prabumulih tahun 2024 adalah 37 OKP dan 6 DPK. Ketentuan jumlah peserta ini telah ditetapkan dalam Rapat Pimpinan Daerah.


Yopi menegaskan bahwa pelaksanaan Musda KNPI bukan hanya sekadar melaksanakan aturan organisasi dan regenerasi kepengurusan, tetapi juga harus dimaknai sebagai momentum konsolidasi pemuda untuk berperan dalam pembangunan daerah.


"Musda bukan saja untuk melaksanakan aturan organisasi dan mengganti pengurus, tetapi juga sebagai kesempatan untuk memperkuat peran pemuda dalam pembangunan daerah. Saya mengajak siapapun yang berminat menjadi calon ketua untuk memenuhi syarat-syaratnya dan berkompetisi secara terbuka," pungkasnya.(Sito)

Share:

Nasdem Prabumulih Beri Bantuan Ratusan Pejuang Veteran Sekaligus Sosialisasikan Ber-Gema



Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Sebanyak lebih dari 100 anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), Piveri dan Warakawuri kota Prabumulih mendapat bantuan tali asih dan sembako dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) kota Prabumulih.


Bantuan diserahkan secara langsung ke sekretariat LVRI, Piveri dan Warakawuri oleh pengurus Nasdem kota Prabumulih, Minggu (18/8/2024).


Ketua DPD Nasdem kota Prabumulih, Suherli Berlian ST melalui Sekretaris, Gusti Randa mengungkapkan ada 100 bingkisan berupa beras dan lainnya yang diberikan kepada LVRI, Piveri dan Warakawuri kota Prabumulih.


"Pemberian bantuan ini ditujukan sebagai bentuk kepedulian terhadap LVRI, Piveri dan Warakawuri kota Prabumulih, jangan lihat nilainya namun bentuk kepedulian kita," ungkap Gusti kepada wartawan.


Gusti Randa mengungkapkan kegiatan pemberian bantuan tersebut merupakan bentuk dari program Nasdem peduli yang telah dijalankan sejak beberapa waktu lalu.


"Memang banruan tersebut tidak seberapa namun diharap dapat meringankan beban para legiun veteran dan istri pejuang," katanya.


Pihaknya juga berharap kehadiran partai Nasional Demokrat (Nasdem) kota Prabumulih pimpinan Suherli Berlian atau akrab disapa Calik tersebut benar-benar dirasakan di tengah masyarakat kota Prabumulih.


Dalam kegiatan tersebut juga kata Gusti, pihaknya juga mensosialisasikan pasangan calon walikota Hj Ngesti Ridho Yahya dan calon Wakil walikota H Mat Amin alias pasangan Ber-Gema.


"Kami tadi memohon doa doa dan dukungan kelancaran maupun kemenangan pasangan Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin," bebernya seraya mengatakan sosialisasi dan pemberian bantuan kepada masyarakat rutin digelar Nasdem Prabumulih.


Seperti diketahui, pasca keluarnya dukungan untuk calon walikota dan wakil walikota Hj Ngesti Ridho Yahya - H Mat Amin, partai Nasdem kota Prabumulih tancap gas mensosialisasikan pasangan calon tersebut.


Nasdem mensosialisasikan pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih dengan door to door memberikan bantuan sembako kepada masyarakat dan kepada pihak-pihak yang membutuhkan. (Rill/Sito)

Share:

Peta Politik OKUS Bergeser Pasca Gerindra & PPP Terbitkan B1KWK, Tokoh-tokoh Optimis Inopa Bawa Perubahan

 


Muaradua, Portalsriwijaya.com - Perputaran peta politik di Kabupaten OKU Selatan sangat terlihat diluar dugaan dan diluar prediksi sejumlah politikus serta berbagai kalangan masyarakat.


Asumsi dan prediksi sejumlah pengamat jika peta politik di OKU Selatan berubah makin diperkuat setelah terbitnya Surat Keputusan (SK) berbentuk B1 KWK dari sejumlah partai ke pasangan Bakal Calon Bupati Iwan Hermawan dan Bakal Calon Wakil Bupati Faisal Ranofa atau pasangan Inopa.


Seperti salah satunya Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang banyak memprediksi ke kandidat lain, namun pada kenyataannya justru berbeda.


Partai yang di Nakhodai oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto ini berlabuh kepada Bakal Calon Bupati Iwan pasangan Inopa.


Bukan hanya Partai Gerindra saja, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah resmi juga sudah menerbitkan B1Kwk untuk pasangan Inopa.


Terbitnya dukungan resmi dari Partai Gerindra dan PPP untuk pasangan Inopa sudah tentu menimbulkan pergeseran politik yang sangat besar di Bumi Serasan Seandanan.


Banyak tokoh optimis kehadiran pasangan Inopa akan membuat perubahan di bumi OKU Selaran menuju Perubahan yang lebih baik akan segera terwujud.


Bahkan sejumlah pengamat Politik dan Tokoh masyarakat bermunculan serta berani menyampaikan jika perubahan di OKU Selatan sudah di depan mata.


Seperti halnya yang di sampaikan Tokoh Pemuda yang juga selaku Pengamat Politik Tenggo Samson di ungkapkan kepada Media Portal Sriwijaya.


"Menurut analisa saya untuk di level atas terkait berlabuhnya partai-partai pengusung, setelah ada kejutan besar bisa kita melihat ini sangat menarik bahwa "cost " sangat menentukan atau justru elit partai level atas lebih mendengarkan aspirasi dari DPC yg memang real berjuang membesarkn partai," ungkapnya 


"Artinya klaim kandidat lain terhadap kedua partai tersebut terjawab sudah dan tidak bisa diukur dengan finansial, disinilah jelas terlihat Pergeseran Politik kedepan akan lebih berwarna di OKU Selatan ini," tegasnya.


Tenggo Samson mengatakan, untuk kali ini uang bukanlah ukuran untuk meraih kemenangan khususnya di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan meskipun cost sangat dibutuhkan dalam operasional.


"Animo masyarakat yang ingin perubahan begitu besar sehingga strategi untuk menarik simpati pemilih dengan kata lain Politik Uang diyakini akan sama dengan membuang garam di laut untuk sebagian besar masyarakat yang menginginkan warna Baru meskipun strategi tersebut masih mengena di sebagian masyarakat yang apatis terhadap Kemajuan Daerah," katanya.


Hal senada diungkapkan pengamat politik lainnya yakni Ferli yang menyebut jika peta politik pilkada Kabupaten OKU Selatan sangat jelas terasa hangat, apalagi melihat keluarnya Keputusan B1Kwk dari partai Gerindra dan PPP ke arah kandidat Pasangan Inopa (Iwan Hermawan -Faisal Ranopa).


"Itu artinya Peta Politik sangat kuat mengalami pergeseran, berbeda dengan 10 tahun terakhir yang hanya mengarah kepada satu poros saja," papar mantan Politisi PPP ini lugas.


Di sisi lain, peran Partai Politik sekarang lebih selektif dan mendengar arus bawah atau Kader dan tidak seperti dahulu yang hanya menembak di atas kuda alias tidak berperan.


"Mudah-mudahan ke depan partai Politik di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan akan lebih peka dan dapat melihat lebih real arus bawah di masyarakat, apalagi sekarang Panglima Inopa di Nahkodai oleh tangan dingin Carles Minarko," pungkas Ferli.


Lebih lanjut Ferli menuturkan, Carles Minarko juga sudah menghantarkan Attahirah anak kandungnya menjadi Anggota Dewan Provinsi dari Partai berlambang ka'bah, tentu untuk Inopa akan berapi-api untuk memenangkan.


Suara bijak juga muncul dari Zainudin Tokoh Masyarakat Muaradua, beliau ini juga mengungkapkan kepada Media Portal Sriwijaya dengan Optimis dan bersahaja.


"Kabupaten OKU Selatan akan maju bila tidak berkaca seperti pilkada yang lalu, kita harus memikirkan kemajuan dan harus melihat fakta. Bakal Calon Bupati Iwan Hermawan jelas sudah berbuat untuk Kabupaten OKU Selatan dengan karya -karya pembangunan yang sudah kita rasakan dan dapat kita lihat sendiri sudah hampir seluruh pelosok desa terpenuhi oleh Aspirasi Masyarakat untuk berbagai macam Pembangunan, dan bantuan dana untuk Masjid-masjid yang tidak pernah terekspos oleh media," tutur Zainudin optimis.


Lebih lanjut diungkapkan, dapat dilihat sendiri Pembangunan yang telah direalisasikan Iwan Hernawan selama menjadi Wakil Rakyat di DPRD Sumsel.


"Adanya bangunan Jalan, Jembatan dan Drainase dimana mana dan Ambulan gratis, Alhamdulillah itu bisa kita nikmati dan kita patut bersyukur," ujar Tokoh masyarakat ini meyakinkan. (Ajd)

Share:

Gerindra dan PPP pastikan usung Iwan Hermawan - Faisal Ranopa Daftar ke KPU


Muaradua, Portalsriwijaya.com - Ketua Tim Pemenangan pasangan Iwan Hermawan & Faisal Ranopa, Srimulyadi SE MSi mengklaim bahwa partai Gerindra dan PPP dipastikan akan mengusung pasangan INOPA pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten OKU Selatan November 2024 mendatang. 


Klaim ini dikatakan Sri seiring  bahwa ketentuan B1KWK akan keluar selambat-lambatnya dalam waktu dua minggu ke depan dari kedua partai tersebut kepasangan yang dijagokannya.


Pasangan INOPA yang mengusung jargon "PERUBAHAN" dimaksud mendapat dukungan dari dua partai yang cukup kuat di DPRD OKU Selatan, dengan total delapan kursi yang menjamin kelancaran pasangan tersebut untuk mendaftar ke KPU pada tanggal 28 Agustus nanti.


"Saat ini dua partai yang akan mengusung pasangan Inopa sudah dipastikan. Dalam waktu kurang dari dua minggu nanti, B1KWK akan keluar. Kami yakin, pasangan INOPA bisa mendaftarkan diri ke KPU dengan diusung oleh partai Gerindra dan PPP," jelas Srimulyadi dengan penuh keyakinan.


Sri Mulyadi juga menambahkan bahwa tim pemenangan pasangan INOPA sangat optimis bisa mendafatar apalagi dukungan dari masyarakat luas yang terus mengalir. Banyaknya dukungan yang kini didapat, pasangan INOPA diyakini dapat memenangkan Pilkada Kabupaten OKU Selatan.


"Kami sangat optimis dengan dukungan dari masyarakat untuk pasangan INOPA dipilkada kali ini dapat menghantarkan pasangan ini bisa menang," ujar Sri.


"Dukungan dari PPP dan Gerindra akan membuat pasangan Inopa semakin kuat, dan kami yakin dapat memberikan hasil yang terbaik untuk Kabupaten OKU Selatan," tambah Srimulyadi. 


Diharapkan dengan adanya dukungan dua parpol ini juga, mesin partai dan  masyarakat OKU Selatan dapat memilih pemimpin yang tepat ke pasangan INOPA yang diyakininya mampu membawa perubahan positif bagi OKU Selatan dimasa mendatang.(05)

Share:

DPP PKS Keluarkan SK Balon Wako dan Wawako Prabumulih untuk Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin

 


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Pasangan bakal calon Walikota Hj Suryanti Ngesti Rahayu dan  walikota Prabumulih H Mat Amin SAg mendapat Rekomendasi dari DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS).


Kabar terkait keluarnya rekomendasi dari DPP PKS untuk Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin SAg tersebut santer di tengah masyarakat khususnya elit politik di kota Prabumulih.


Dalam rekomendasi tersebut menurut beberapa sumber menyebutkan jika Hj Suryanti Ngesti Rahayu Ridho diputuskan menjadi bakal calon walikota Prabumulih periode 2024-2029 dari partai keadilan sejahtera.


Sedangkan H Mat Amin diputuskan menjadi bakal calon wakil walikota Prabumulih periode 2024-2029 dari partai keadilan sejahtera.


Hal itu dibenarkan Ketua DPD PKS Kota Prabumulih, Ben Heri SSi MPd. Ben Heri mengatakan DPP PKS memberikan Surat Keputusan (SK) kepada Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin sebagai bakal calon walikota dan calon wakil walikota Prabumulih 2024-2029.


"Jadi yang diserahkan bukan rekomendasi tapi SK, kalau rekomendasi sudah dari jauh hari. Ini SK penetapan dari DPP PKS, ini setingkat diatas rekomendasi," tegasnya.


Anggota DPRD Prabumulih terpilih dari PKS ini mengatakan dalam SK tersebut menyebutkan Hj Ngesti Ridho Yahya sebagai calon walikota dan H Mat Amin sebagai calon wakil walikota.


"Saya kebetulan tidak hadir karena masih di luar kota tapi pengurus DPD bersama bakal calon hadir dalam acara di DPW PKS Sumsel," katanya.


Lebih lanjut Ben Heri mengaku, surat keputusan yang diberikan DPP PKS tersebut sifatnya sudah final dan tinggal dilakukan deklarasi serta pendaftaran nantinya ke KPUD Prabumulih. "Keputusan DPP PKS ini saya kira sudah final untuk Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin berpasangan di pilkada Prabumulih," ungkapnya.


Sementara itu, H Mat Amin ketika dikonfirmasi terkait hal itu masih enggan memberikan jawaban. Sedangkan Hj Ngesti Ridho Yahya dan tim belum dapat dikonfirmasi.


Informasi dihimpun dengan keluarnya SK DPP PKS ini dukungan untuk pasangan Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin sudah didapat dari tiga partai. Tiga partai tersbut antara lain PPP dua kursi, Nasdem satu kursi dan PKS empat kursi.(05)

Share:

Pastikan Coklit Sesuai Prosedur, Bawaslu Prabumulih Lakukan Patroli Pengawasan


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Untuk memastikan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) dilakukan Pantarlih diawasi dengan baik, Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Prabumulih melakukan patroli pengawasan ke beberapa wilayah di Prabumulih.


Seperti dilakukan Anggota Bawaslu Kota Prabumulih sekaligus Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Hubungan masyarakat (HP2H), Lia Siska Indriani SPd bersama Staf Panwascam dan Pengawasan Kelurahan dan desa (PKD) melakukan patroli pengawasan.


Patroli pengawasan itu dilakukan guna mengetahui sudah sejauh mana progres Coklit yang dilakukan oleh pantarlih dan memastikan dilakukan dengan benar sesuai prosedur yang tertuang dalam PKPU No 7 tahun 2024. 


"Kami melakukan pengawasan guna memastikan pencoklitan dilakukan Pantarlih berjalan dengan baik sesuai prosedur dan aturan yang ada," ungkap Lia kepada wartawan, Jumat (5/7/2024).


Lia menjelaskan patroli pengawasan melekat langsung dilapangan pada tahapan Coklit merupakan salah satu strategi pencegahan dilakukan jajaran Bawaslu agar tidak terjadi pelanggaran pada tahapan penyusunan daftar pemilih.


"Hal ini sesuai dengan surat Intruksi Ketua Bawaslu RI Nomor 6235.1 Tahun 2024 tentang patri pengawasan kawal hak pilih jelang pemilukada 27 November 2024 mendatang," katanya.


Lebih lanjut ibu tiga anak asli Kabupaten OKU Selatan ini menuturkan jika berdasarkan hasil pengawasan dari dua kecamatan Prabumulih Utara dan Prabumulih Selatan diketahui jika pencoklitan dilakukan sudah mencapai lebih dari 50 persen.


"Melalui patroli pengawasan ini juga diharapkan proses penyusunan daftar pemilih menghasilkan DPT (Daftar Pemilih Tetap) yang berkualitas dan hak pilih masyarakat dapat tersalurkan nantinya," tuturnya.


Patroli pengawasan tersebut selain dilakukan Anggota Bawaslu Prabumulih Lia Siska Indriani, juga dilakukan Ketua Bawaslu Afan Sira Oktrisma di wilayah Kecamatan Prabumulih Barat. (05)


 

Share:

Ratusan Kareteka Inkado Prabumulih Ikuti Kenaikan Tingkat di Rumdin Walikota


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Ratusan karateka dari Indonesia Karate-Do (Inkado) kota Prabumulih mengikuti kenaikan tingkat/penurunan KYU Kwartal Pertama Angkatan Pertama Tahun 2024 di Pendopoan Rumah Dinas Walikota Prabumulih, Sabtu (29/6/2024).


Kegiatan dihadiri Ketua Umum Inkado Provinsi Sumsel Roy Riyadi SH MH diwakili Sihan Adi selaku Ketua Keluarga Sabuk Hitam (KSH) Prov Sumsel dan pengurus, Ketua Cabang Inkado Kota Prabumulih Abi Samran SH MH, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Pemkot Prabumulih, Joko Firdaus dan tamu undangan lainnya.


Dalam kegiatan itu, Ketua Inkado Kota Prabumulih Abi Samran mengungkapkan kenaikan tingkat/penurunan KYU Kwartal Pertama Angkatan Pertama tersebut diikuti lebih dari 100 peserta.


"Alhamdulilah kalau usia kepengurusan Inkado Prabumulih ini baru 6 bulan dan fik latihan kita selama 3 bulan dan kita bersyukur sudah menggelar kenaikan tingkat/penurunan KYU Kwartal Pertama," ungkapnya.


Abi Samran mengatakan untuk ujian tersebut ada tiga tahap dan kenaikan sabuk dari putih ke kuning serta ada kenaikan the best dimana kenaikam sabuk kuning langsung ke hijau sebanyak 6 orang.


"Kita juga memberikan dana pembinaan untuk yang terbaik dua putra dan dua putri, untuk sejauh ini karena kita baru jadi belum ada atlet namun sudah ada satu yang merupakan atlet PON telah kita ikutkan TC (Training Camp) di Palembang," bebernya.


Lebih kanjut pria yang merupakan pengacara ini mengaku pihaknya bersyukur support dari pemerintah kota Prabumulih maupun Forki sangat luar biasa terhadap Inkado kota Prabumulih.


"Untuk masyarakat yang anaknya ingin masuk Inkado tidak ada biaya termasuk saat latihan pada Sabtu dan Minggu, namun untuk kenaikan sabuk memang ada biaya yakni Rp 200 ribu itu rinciannya snack, makan siang dan sertifikat," tuturnya seraya mengatakan untuk mendaftar bisa ke sekolah-sekolah karena menjadi ekstrakurikuler.


Abi Samran berharap kedepan makin banyak masyarakat yang mendaftar anaknya untuk ikut Inkado Kota Prabumulih. "Inkado Prabumulih mulai pendaftaran hingga latihan tidak kita pungut biaya," tegasnya.


Sementara itu, Ketua Umum Inkado Provonsi Sumsel Roy Riyadi SH MH diawkili Ketua Keluarga Sabuk Hitam (KSH) Prov Sumsel, Sihan Adi mengapresiasi apa yang dilakukan Inkado kota Prabumulih tersebut.


"Kita apresiasi karena di usia yang masih kategori belia tapi sudah melakukan kenaikan tingkat, penurunan KYU Kwartal Pertama Angkatan Pertama," ungkapnya. (05)

Share:

Gelar Apel Patroli Kawal Hak Pilih, Bawaslu Prabumulih Minta Panwascam dan PKD Waskat Pantarlih



* Massuryati : Harus Lebih Pintar dari PPK/PPS


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Prabumulih bersama seluruh anggota Panwascam menggelar apel patroli pengawasan kawal hak pilih pada Kamis (27/6/2024).


Apel patroli yang dipimpin Ketua Bawaslu Prabumulih Afan Sira Oktrisma dan Komisioner Lia Siska Indriani SPd CMed dan Bery Andika SE tersebut digelar di depan sekretaris Bawaslu Prabumulih Jalan Jenderal Sudirman RT 02 RW 04 Kelurahan Gubung Ibul Barat kota Prabumulih.


Kegiatan yang merupakan tindak lanjut dari Intruksi Ketua Bawaslu RI No. 6235.1 Tahun 2024 itu turut dihadiri oleh Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Divisi Pencegahan Parmas dan Humas, Dra Massuryati.


Pada kesempatan itu, Massuryati yang menyampaikan amanat menghimbau seluruh Panwascam kota Prabumulih agar memaksimalkan pengawasan pencoklitan penyusunan data pemilih untuk pilkada pada 27 November 2024 mendatang.


Tidak hanya itu, mantan Ketua KPU Kabupaten Ogan Ilir ini mengimbau seluruh panwascam dan jajaran agar memahami aturan dan regulasi dalam melakukan pengawasan melekat (Waskat) pada proses pencoklitan dilakukan Pantarlih.


"Sebagai badan pengawas pemilu jajaran Bawaslu harus benar-benar memahami regulasi dan aturan yang berlaku, kita sebagai pengawas jangan sampai Panwascam dan PKD tidak memahami aturan dan regulasi yang sedang berjalan," ungkapnya.


Massuryati menuturkan dalam Pilkada ini dasar hukum yang pakai adalah UU 10 tahun 2016 tentang pemilihan kepala daerah, PKPU Np 2 tahun 2024 tentang jadwal tahapan pilkada dan PKPU no 7 tahun 2024 tentang Penyusunan daftar pemilih. 


"Harus banyak dibaca dan dipahami, jangan sampai tidak tahu. Sebagai Panwascam harus lebih pintar dari PPK, PKD harus lebih pintar dari PPS, jangan sampai ketika ditanya tidak tahu apa-apa," tegas ibu yang murah senyum tersebut.


Lebih lanjut Massuryati meminta pengawasan terhadap proses pencoklitan yang dilakukan petugas pemutakhiran data Pemilih (Pantarlih) harus dilakukan secara melekat sehingga tidak ada kesalahan kedepannya.


"Pastikan Pantarlih yang melakukan coklit adalah pantarlih yang memiliki SK, jangan sampai pencoklitan dilakukan asal atau bahasa pelembangnya tembak pucuk kuda, pantarlih tidak menyewa orang dan pencoklitan tidak dilakukan di satu tempat saja tapi benar-benar turun ke lapangan," tutur Massuryati.


Sementara itu, Ketua Bawaslu Prabumulih Afan Sira Oktriama juga meminta Panwascam hingga PKD untuk bekerja secara profesional sesuai aturan berlaku.


"Kita awasi proses pencoklitan ini jangan sampai ada warga yang hak pilihnya tidak terdata, sosialisasikan kepada masyarakat untuk melapor ke Bawaslu atau KPU jika belum atau tidak tercikolit," bebernya.


Senada disampaikan Koordinator Devisi Hukum, Pencegahan Parmas dan Humas (HP2H) Bawaslu Prabumulih, Lia Siska Indriani SPd CMed menambahkan pihaknya akan melakukan patroli untuk pengawasan kawal hak pilih di kota Prabumulih.


"Tim Bawaslu Kota Prabumulih nantinya akan patroli akan mendampingi Panwascam dan PKD di lapangan dalam mengawasi pencoklitan, memastikan progres pencoklitan terus berjalan dan sesuai prusedur," tambahnya. (05)

Share:

Ponpes Al Ittifaqiah Kuripan Kabupaten OKU Selatan Wisuda 64 Santri



OKU Selatan, Portalsriwijaya.com - Pondok pesantren (Ponpes) Al Ittifaqiah Indralaya Kampus Kuripan, Kecamatan Tiga Dihaji, Kabupaten OKU Selatan, kembali mewisuda 64 santri/ti Madrasah Aliyah dan Tsanawiyah yang dinyatakan lulus pada program pondok tahun pelajaran 2023-2024. Secara bersamaan juga diwisuda 26 santri/ti tahfish Al-Quran 1-8 juz.


Wisuda dilakukan oleh Direktur Ponpes Al Itifaqiah Ilhamudin Mhum yang disaksikan langsung oleh Mudir Al Ittifaqiah KH Drs Mudrik Qori MA, Ketua Yayasan KH Joni Rusli Spd, Kabag Kesra OKU Selatan Rusnawi, Wakapolres OKU Selatan AKBP Hardan HS, para Pimpinan Ponpes dan para wali santri. 


Pada kesempatan itu, Mudir KH Mudrik Qori juga memberikan penghargaan dan uang pembinaan kepada salah seorang santriwati terbaik tahfish Al Quran 8 juz yakni Syfa Aulia binti Muhtadin. Juga diberikan penghargaan serupa kepada santriwati favorit, Novitri binti Suherman.

 

Acara Haplah dan HUT ke-4 yang berlangsung Senin (24/6) kemarin, di Ponpes Al Ittifaqiah Indralaya Kampus Kuripan ini, cukup meriah dengan adanya berbagai macam suguhan hiburan kesenian dan kebudayaan hingga malam hari.


Direktur Ponpes Al Ittifaqiah Indralaya Kampus Kuripan, Ilhamudin Mhum pada kesempatan itu menyampaikan rasa bersyukur atas keberhasilan yang telah dicapai para santri/ti sehingga dapat lulus dengan hasil yang cukup membanggakan. Pada usianya yang ke-4 tahun ini, pihaknya telah berhasil mengoptimalkan akreditasi untuk Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Al Ittifaqiah dengan membuahkan hasil mendapat nilai B.


‘’Ini menjadi nilai awal bagi kami yang sangat membanggakan, karena nilai B bagi kami Madrasah yang baru adalah nilai yang sangat tinggi,’’ ujarnya.


Menurutnya, dengan telah diraihnya nilai B ini tentunya akan menjadi motivasi untuk terus berbenah dan berikhtiar lebih maksimal agar dapat mencapai nilai lebih tinggi lagi.


Lebih lanjut dikatakan Ilhamudin, dalam masa setahun terakhir pihaknya juga terus berupaya untuk menyempurnakan berbagai sarana dan prasarana penunjang yang ada di lingkungan ponpes. Hal ini tentunya demi untuk membuat para santri/ti agar dapat nyaman dan sehat tinggal di Ponpes sesuai dengan standar pendidikan nasional. ‘’Menuju tahun ke-5 kita memprogramkan untuk menjadikan Ponpes hijau, bersih, nyaman dan sehat,’’ tambahnya.


Disisi lain Ilhamudin menjelaskan, dalam rangka menunjang ekonomi ponpes kedepan pihaknya juga telah mempunyai usaha penanaman jagung dan ternak kambing, yang merupakan juga program ketahanan pangan dari pemerintahan desa Kuripan 2. ‘’Terima kasih kami ucapkan kepada pemerintahan desa Kuripan 2 yang telah berkontribusi untuk Ponpes Al Ittifaqiah,’’ imbuhnya.


Gunting Pita

Haplah tahun ini juga ditandai dengan pengguntingan pita sebagai tanda diresmikannya pembangunan ruang tunggu tamu dan wali santri oleh Mudir KH Drs Mudrik Qori MA. Diharapkan untuk kedepannya akan terus dibangun fasilitas pendukung lainnya demi untuk kemajuan Ponpes Al Ittifaqiah Kampus Kuripan.


Pada kesempatan itu Mudir KH Drs Mudrik Qori MA juga mengapresiasi kerberhasilan dan berbagai prestasi yang telah dicapai oleh Al Ittifaqiah Kampus Kuripan. ‘’Keberhasilan ini diharapkan akan menjadikan Ponpes Al Ittifaqiah ini menjadi salah satu ponpes yang maju dan unggul tidak hanya ditingkat kabupaten, akan tetapi tingga dunia,’’ harapnya.


Apresiasi juga disampaikan KH Mudrik kepada para pejabat OKU Selatan, Kepala Desa se-Kecamatan Tiga Dihaji dan tokoh masyarakat yang telah memberikan dukungan penuh demi keberhasilan Al Ittifaqiah.


Sementara itu, Bupati OKU Selatan diwakili Kabag Kesra Ruswani berpesan kepada suluruh santri agar dapat mewarnai lingkungan masyarakat dengan semangat yang tingga untuk menjadi contoh, panutan dan manfaat bagi masyarakat di lingkungannya. ‘’Ilmu agama, ilmu adab dan tata krama yang kalian dapatkan selama menjalani pendidikan di ponpes ini hendaknya dapat diterankan dan menjadi contoh di masyarakat umum,’’ pintanya.(*)

Share:

Bawaslu Prabumulih Lantik 37 PKD untuk Pilkada 2024, Massuryati: Jangan Makan Sogok


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota Prabumulih melalui Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) melantik dan mengukuhkan sebanyak 37 orang Pengawas Kelurahan Desa (PKD) untuk pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.


Pelantikan secara serentak 37 petugas PKD dari enam kecamatan itu diselenggarakan di aula hotel Grand Nikita Prabumulih, pada Minggu (2/6/2024).


Kegiatan dihadiri secara langsung Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Devisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas (HP2H), Dra Massuryati, Ketua Bawaslu Prabumulih Afan Sira Oktrisma dan dua anggota komisioner Bawaslu Prabumulih yakni Lia Siska Indriani SPd CMed dan Bery Andika SE.


Turut hadir dalam kegiatan itu Ketua KPU Prabumulih Marta Dinata, Kapolres Prabumulih diwakili Kasat Intel, AKP Budiono, para camat, lurah dan kades se-kota Prabumulih.


Dalam sambutanya, Anggota Komisioner Bawaslu Sumsel Devisi HP2H Dra Massuryati meminta kepada Panwascam dan PKD yang baru dilantik agar tegak lurus dengan aturan dan regulasi yang berlaku.


"Tolong tanamkan integritas karena integritas merupakan azaz pudamental bagi abdi negara, integritas harus nomor satu. Kalau jadi panwascam saja sudah makan sogok, jadi PKD saja sudah makan sogok maka tidak bakalan mau melangkah lebih tinggi jadi KPU atau Bawaslu Kabupatn kota kedapannya," ungkap Massuryati.


Ibu yang pernah menjadi Ketua KPU Kabupaten Ogan Ilir ini juga meminta dengan tegas agar penyelenggara termasuk Panwascam dan PKD agar tidak menjual diri dalam proses demokrasi yang akan diselenggarakan tahun 2024.


"Kalau mau mencari duit cari dengan cara halal misal jual getah karet atau lainnya, jangan jual diri di kancah demokrasi. Kami ingatkan juga PKD agar memahami seluruh regulasi, apa tugas PKD baik yang boleh dilakukan dan tidak, baca aturan," bebernya seraya mengatakan jangan sampai syarat jadi walikota saja tidak tahu.


Lebih lanjut Massuryati juga menuturkan dalam pemilu itu yang harus dipelajari yakni UU no 7 dan no 10, Peraturan Bawaslu 7 tentang penanganan pelanggaran yang wajib dibaca serta aturan lainnya sehingga paham.


"Jangan sampai tidak tau siapa disebut pelapor, apa temuan, syarat pelapor apa dan lainnya, itu harus dipelajari karena nanti ada penanganan pelanggaran. Kalau itu saja tidak tau malu-maluin Bawaslu, maka tolong regulasi dipelajari," harapnya.


Massuryati menerangkan Pilkada tahun 2024 adalah pilkada Gubernur, Wakil Gubernur dan Walikota/Bupati serta wakil dimana gesekan akan sangat rentan karena jika penyelenggara salah maka konflik akan terjadi. 


"Jangan sampai penyelenggara menyebabkan konflik, kita ini bekerja dalam konflik kepentingan dan kita akan digoda sana sini, diminta seperti ini dan itu, pasti. Tapi yakinlah tegak lurus dengan regulasi dan tegak lurus dengan aturan insyaallah aman," bebernya.


Sementara itu, Ketua Bawaslu kota Prabumulih Afan Sira Oktrisma juga mengharapkan para PKD baru dilantik untuk segera berkoordinasi dengan semua pihak di wilayah masing-masing.


"Segera berkoordinasi dengan semua pihak di wilayah masing-masing, jaga integritas sebagai penyelenggara dan pahami regulasi serta aturan yang ada," harapnya. (Ril/Ing)

Share:

Tim Nawacita Presiden Jokowi Tinjau Jalan Putus Kabupaten OKU Selatan



Muaradua, Portalsriwijaya.com - Tim Nawacita Presiden Jokowi Widodo meninjau jalan putus di Desa Pelangi Kecamatan Muaradua Kabupaten OKU Selatan, pada Jumat (31/5/2024).


Dalam kunjungan meninjau itu, Ketua Team Nawacita Presiden Republik Indonesia, Ruri Jumar Saef yang diwakili Ketua Pembina Joko Daryanto didampingi oleh jajaran BPBD dan dinas perkim Kabupaten OKU Selatan.


Tak hanya menunjau jalan putus, tim juga banyak mendapat laporan terkait bencana alam lain yang ada di Kabupaten Oku Selatan. Diantaranya yakni jembatan putus di Desa Tanjung Raya Kecamatan Buay Sandang Aji, jembatan putus di desa Rowos Kecamatan Buay Rawan dan lainnya.


Dakam kunjungannya, Ruri mengungkapkan bahwa Kabupaten Oku Selatan adalah Kabupaten terhulu di provinsi Sumatera Selatan, pemerintah sedang membangun proyek bendungan Tiga Di haji nilainya mencapai 4 triliun lebih. Selain daripada itu pemerintah juga telah merealisasikan proyek gas bumi mereboisasi hutan.

Bendungan Tiga Dihaji sebagai bendungan pertama di Sumatera Selatan akan menambah kapasitas Daerah Irigasi (D.I) Komering untuk lahan pertanian seluas 18.219 hektare (Ha). Dengan begitu, hasil pertanian dari Provinsi Sumsel akan terus terjaga sepanjang tahun, karena mendapat aliran air yang baik dari bendungan ini.


Tujuan utama pembangunan Bendungan Tiga Dihaji untuk menjaga kestabilan suplai air D.I Komering di saat musim kemarau yang selama ini hanya mengandalkan Sungai Komering.


"Tantangan yang dihadapi dalam pengaturan irigasi pada musim kemarau, debit air sungai komering yang masuk ke saluran irigasi sangat kecil. Sementara pada musim hujan elevasi sungai komering naik mengakibatkan debit air sungai komering yang masuk ke saluran relatif cukup besar dan membawa cukup banyak kandungan lumpur yang mengendap di saluran," ungkapnya.


Selain untuk irigasi, Bendungan Tiga Dihaji juga diperuntukkan untuk konservasi sumber daya air, pengendalian banjir, pemenuhan kebutuhan air baku sebesar 0,30 m3/detik, pembangkit listrik sebesar 4×10 MW, dan sarana pariwisata serta olahraga. konstruksi bendungan dengan kapasitas tampung sebesar 104 juta m3


Pekerjaan pembangunan Bendungan Tiga Dihaji di Provinsi Sumatera Selatan terdiri atas 4 paket yakni Paket 1 senilai Rp 1,07 triliun dengan kontraktor PT Hutama Karya (Persero) dan PT Basuki Rahmanta Putra. Paket 2 senilai Rp 1,34 triliun, dikerjakan oleh PT Waskita Karya (Persero), PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama, Tbk, dan PT SAC Nusantara. Paket 3 dengan nilai kontrak Rp 629,94 miliar, oleh PT Nindya Karya dan PT Taruna Putra Pertiwi. Paket 4 dengan nilai Rp 690,71 miliar oleh PT Wijaya Karya dan PT Rudy Jaya.


Selain Bendungan Tiga Dihaji, di Provinsi Sumsel Kementerian PUPR juga akan membangun Jaringan Irigasi D.I. Lematang sepanjang 34,4 km untuk 3.000 ha area irigasi,rencana lelang akhir Agustus dan kontrak September 2021 dengan alokasi anggaran Rp 619,6 miliar pada 2021 – 2023.


Selain itu juga akan dibangun Jaringan Irigasi D.I. Lempuing (Komering Irrigation Project Stage – III) sepanjang 73,41 km untuk melayani 8.500 ha, dengan alokasi biaya Rp 1,49 triliun untuk masa pelaksanaan 2022 – 2025, saat ini tengah dilakukan review desain dengan rencana pendanaan loan JICA.(F86)

Share:

Rutan Prabumulih Ikuti Kejurda FKI Piala Kakanwil Kemenkumham Sumsel


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Prabumulih mengikuti kegiatan pembukaan Kejuaran Daerah (Kejurda) Federasi Kempo Indonesia (FKI) di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Rabu (15/5/2024).


Kegiatan pembukaan Kejuaran Daerah Federasi Kempo Indonesia tersebut berlangsung di Auditorium Lapas Kelas I Palembang diikuti oleh Kepala Rutan Prabumulih, Zulkifli Bintang yang diikuti juga oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi se-Sumsel.


Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kadivpas Kemenkumham Sumsel, Mulyadi mengatakan, kejuaran ini diselenggarakan masih dalam rangkaian Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke-60.


"Kita cukup berbangga karena tidak semua wilayah dapat menyelenggarakan kejuaraan bela diri pada rangkaian Hari Bhakti Pemasyarakatannya. Karena hanya wilayah yang memiliki atlit-atlit ataupun kesatria-kesatria yang berlatih aktiflah yang mampu menyelenggarakan kegiatan kejuaraan tersebut," kata Ilham Djaya. 


Ia juga menyampaikan harapannya, penyelenggaraan kejuaraan ini dapat berkesinambungan setiap tahunnya. Mengingat pentingnya olah raga bela diri bagi petugas Pemasyarakatan maupun Imigrasi, dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari.


"Kami yakin apabila kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik dan meriah maka tidak mustahil kegiatan ini akan ditiru oleh wilayah-wilayah lainnya," ujar Ilham Djaya.


Kakanwil juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya, kepada pengurus daerah Federasi Kempo Indonesia (FKI) Sumatera Selatan, para Kepala Satuan Kerja di wilayah Sumatera Selatan, para pegawai, serta seluruh pihak yang telah bekerja bersama-sama, dalam mengembangkan olahraga Kempo hingga mampu menyelenggarakan kejuaraan.


Kegiatan tersebut berlangsung selama 2 (dua) hari dimulai dari tanggal 15 s/d 16 Mei 2024, hal ini menjadi titik temu bagi lebih dari seratus Kesatria yang mewakili berbagai UPT di Sumatera Selatan, termasuk Rutan Prabumulih yang mengirimkan 1 orang Kesatria Kempo juga ikuti berpatisipasi dalam kejuaraan ini.  (Ing)

Share:

Sambangi Panti Asuhan, Cakada Idham Tergun Fokus Pendidikan Anak & Kesehatan


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Bakal calon kepala daerah (Cakada) kota Prabumulih Drs Idham Tergun MM terus melakukan sosialisasi dan kegiatan sosial ditengah masyarakat kota Prabumulih.


Salah satu yang dilakukan politisi senior Hanura itu untuk menyambangi Yayasan Wahdini yang ada di Kelurahan Sukajadi Prabumulih Timur memberikan bantuan sosial.


Bantuan diberikan berupa beras, mie instan dan minyak goreng yang disambut langsung pengurus yayasan Jujuk Sukandi bersama santri.


"Inilah salah tujuan saya jika diberi kepercayaan untuk memimpin Prabumulih. Semoga kedepan kita bisa membantu saudara kita ini baik pemikiran, materil maupun moril sehingga mampu mendorong tumbuh kembang anak-anak disini untuk dapat setara dengan anak yang lain," tutur Idham Tergun ketika diwawancarai wartawan, Rabu (15/5/2024).


Pria yang juga Anggota DPRD Prabumulih dua periode ini mengaku jika Allah SWT memberikan kemampuan maka kedepan akan terus menebar kebaikan dengan berbagi setiap saat terhadap masyarakat yang membutuhkan.


"Masih banyak saudara kita yang butuh uluran tangan kita, mereka juga layak mendapatkan masa depan lebih baik," ujarnya.


Idham Tergun mengaku jika dirinya diizinkan Allah SWT terpilih menjadi walikora maka akan memprioritaskan kesehatan dan pendidikan bagi anak-anak khususnya seperti yang ada di yayasan dan panti sosial.


"Karena kita membangun sesuai kebutuhan, bukan keinginan, jadi apa yang menjadi kebutuhan masyarakat akan kita dahulukan," katanya.


Sementara itu , ketua Yayasan Wahdini Jujuk Sukandi mengapresiasi dan menyampaikan rasa syukurnya atas kedatangan Bacalon Wakil Walikota Prabumulih, Drs Idham Tergun MM.


"Alhamdulillah dan terimakasih banyak atas kedatangan dan bantuan yang diberikan Pak Idham Tergun, dan semoga kedatangan nya bisa berlanjut, " ucapnya.


Jujuk berharap  agar Allah SWT membalas semua kebaikan dan apa yang dicintai-citakan Drs Idham Tergun dapat terwujud. "Semoga kebaikan yang bapak lakukan hari ini akan dibalas setimpal oleh Allah SWT, dan apa yang di cita-citakan bisa tercapai," harapnya. (05)

Share:

Klarifikasi Kepala Rutan Prabumulih Terkait Tahanan Titipan Bunuh Diri


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Tahanan yang tewas gantung diri dalam kamar mandi Rumah Tahanan Kelas IIB Kota Prabumulih Sumatera Selatan.


Bernama Megi Saputra (31), seorang tahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB ditemukan tewas tergantung di WC Masjid. 


Tahanan tersebut baru dua bulan dibui karena kasus pencurian, dan statusnya masih tercatat sebagai tahanan karena vonisnya belum jatuh.


Megi sendiri ditemukan tewas oleh petugas Rutan Prabumulih pada Jumat (10/5/2024) sekitar pukul 13.00 WIB.


Kepala Rutan Kelas IIB Prabumulih, Zulkipli Bintang menjelaskan, Megi tercatat sebagai tahanan yang masuk pada 1 Maret 2024 atau baru 2 bulan 10 hari dibui.


Statusnya pun masih sebagai tahanan karena belum jatuh vonis dari majelis hakim. "MS ini statusnya masih tahanan karena belum jatuh vonisnya," katanya.


Sebelum jadi tahanan, Megi merupakan tersangka kasus pencurian. Megi merupakan warga Kampung IV Desa Gunung Megang Luar Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.


Kepala Rutan Prabumulih Zulkifli Bintang mengungkapkan, Megi ditemukan meninggal dunia karena gantung diri di dalam WC masjid usai salat Jumat dengan alasan batal dan ingin mengambil air wudhu.


"Sebelum kejadian menurut kesaksian temannya, saat mau sholat Jumat beliau mengatakan jika mau mengambil air wudhu lagi dikarenakan batal karena kentut sehingga ketika itu temannya menyadari Megi tak kunjung kembali lalu dicari dan diperiksa sehingga mencari ke WC namun keadaan terkunci dan digedor tak ada jawaban sehingga mengambil inisiatif untuk mendobrak pintu WC yang berada didekat masjid ketika ternyata korban sendiri sudah dalam keadaan gantung diri dengan menggunakan baju yang ia pakai," ungkap Kepala Rutan Prabumulih.


Lanjutnya, "dari kejadian tersebut dikarenakan di WC tersebut sering dijadikan tempat para ustadz ke kamar mandi dan dari kejadian ini akan kita evaluasydan dilakukan pembongkaran agar kedepannya dapat digunakan untuk para petugas penjagaan dan napi lainnya," tandasnya.(Ing)

Share:

Diduga Depresi, Tahanan Titipan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi Rutan Kelas IIB Prabumulih



Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Seorang pria berusia 23 tahun tewas Bunuh Diri di kamar mandi Rutan Kelas IIB Prabumulih pada Jumat (10/05/2024).


Tahanan tersebut berdasarkan informasi awal merupakan Tahanan titipan Kejaksaan negeri Prabumulih.


Hal itu dibenarkan oleh Kapolsek Prabumulih Timur AKP Heri Sulistyo SH MH ketika diwawancarai sejumlah wartawan di depan gedung Rutan Kelas IIB Prabumulih.


Heri mengatakan, jika Pria Berinisial "NS" tewas bunuh diri ditemukan saat tergantung di kamar mandi oleh temannya sendiri ketika menyadari merasa berkurang satu dalam ruangan.


"Ya benar, hari ini ada tahanan kejaksaan tewas bunuh diri tergantung di dalam kamar mandi yang ada didekat masjid Rutan Prabumulih dan disadari saat tahanan lainnya merasa ada berkurang satu di dalam ruangan mereka namun ketika diketahui pria sudah dalam keadaan tewas gantung diri," Kata Kapolsek Prabumulih Timur.


Dari keterangan saksi Warga Gunung Megang berinisial "NS" tersebut diduga mengalami depresi yang mengakibatkan gantung diri saat berada di kamar mandi Rutan Kelas IIB Prabumulih.


Sementara itu, Karutan Prabumulih Zulkifli Bintang ketika dikonfirmasi melalui Via WhatsApp membenarkan hal tersebut, jika memang benar kejadian tersebut namun pihak rutan menyerahkan indentifikasi dan kejadian kepada pihak kepolisian.


"Ya benar namun saat ini utk kronologi dan kejadian tersebut kita sudah serahkan kepada pihak kepolisian setempat," kata Karutan Prabumulih.(Ing)

Share:

Breaking News, Tahan Titipan Diduga Tewas Gantung Diri di Rutan Kelas IIB Prabumulih



Prabumulih, portalsriwijaya.com - Beredar kabar seorang tahanan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Prabumulih diduga tewas karena bunuh diri pada Jumat (10/05/2024).


Informasi tersebut dengan cepat menyebar dari mulut ke mulut bahkan dari para petugas kepolisian, petugas rutan dan lainnya.


Namun saat wartawan Portal Sriwijaya datang ke rutan Kelas IIB Prabumulih tak satupun petugas yang mau memberikan statement resmi mengenai dugaan tahanan tewas karena bunuh diri tersebut.


Bahkan para petugas terkesan menutupi dan tak membiarkan awak media untuk mengkomfirmasi kebenaran informasi itu.


Sementara itu Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK MH melalui Kasat Reskrim Herli Setiawan SH MH ketika dikonfirmasi melalui Via Telpon Whatsapp mengatakan, jika saat ini tim sudah menuju ke lokasi untuk mengecek kebenaran informasi tersebut.


"Saat ini tim kita sudah menuju ke Rutan Prabumulih untuk mengetahui kebenaranya," kata kasat reskrim Polres Prabumulih.


Sedangkan Kepala Rutan Kelas IIB Prabumulih Zulkipli Bintang Amd Sos ketika dihubungi via telpon belum bisa dikonfirmasi.(Ing)

Share:

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Bina Darma Hadiri IFCS Melawan Hoax, Disinformasi dan Missinfomasi di Indonesia


Palembang, Portalsriwijaya.com - Aliansi Jurnalis Indonesia dalam kongres XII menggelar 'Indonesia Fact Checking Summit (IFCS)' di Palembang pada Jumat (3/05/24).


Kegiatan dihadiri oleh sejumlah jurnalis, pers mahasiswa, akademisi, pengelola media, NGO dan kedutaan sejumlah negara membahas mengenai persoalan tren gangguan informasi, artificial intelligence, dan ekosistem media selama Pemilu tahun 2024.


Sasmito selaku Ketua Umum AJI Indonesia mengatakan bahwa tantangan terhadap disinformasi, missinfomasi, perkembangan AI, Polarisasi dan krisis Iklim menjadi tantangan yang harus di hadapi jurnalis dan media independen. Di tengah situasi yang membutuhkan peran jurnalis dan media independen, menjadi tantangan yang serius untuk dihadapi karena adanya serangan terhadap pers, dan banyak bentuk kekerasan yang menjadi. 


"Kegiatan ini berkolaborasi dengan berbagai komunikasi, pers Regional untuk melindungi dan menjaga demokrasi," ujar Sasmito dalam sambutannya.


Selain itu juga, pesta demokrasi yang terjadi pada pemilu kemarin menjadikan banjir informasi sebagai jurang perpecahan di antara keberagaman. Banyaknya berita-berita hoaxs ditemukan di berbagai platform media sosial saat polarisasi politik ketika pemilu. Tahun 2024, hoax tidak hanya melalui tulisan-tulisan dalam pemberitaan, namun juga Penggunaan konten-konten framing melalui vidio dengan teknologi AI, serta platform penyebaran hoax yang paling banyak digunakan ialah tik-tok.


Literasi media yang sangat kurang serta keterbatasan akan referensi objektif yang sedikit dalam pengecekan informasi,  sementara itu teknologi AI semakin menggila, menjadi tantangan yang harus dituntaskan dengan berkolaborasi bersama untuk membuat masyarakat tertarik dan ingin membaca sebelum berbicara.


Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas BinaDarma berpartisipasi dalam rangkaian acara Indonesia Fact Checking Summit pada Kongres XII AJI sebagai bentuk dukungan bahwa perguruan tinggi juga turut berkolaborasi untuk menciptakan ekosistem media yang lebih baik. 


Adi Marsiela selaku Koordinator Koalisi Cek Fakta, sekaligus partner AJI dalam penyediaan informasi berkualitas tanpa hoax dalam sesi talkshow Findings and Challenges in Handling Information Disruption During the 2024 Election mengungkapkan Pemberitaan Politik dan pilpress menjadi pemberitaan yang paling banyak beredar di media periode Januari - 20 April 2024. Dan ada sejumlah antisipasi yang telah dipersiapkan menuju PILKADA 2024. 


"Untuk antisipasi, Pada persiapan Pemilihan kepala daerah pada November mendatang kami telah menyiapkan 100 koalisi cek fakta dari Sabang sampai Merauke, guna pengawasan yang semakin tinggi," ujar Adi Marsiela.


Dalam sesi diskusi tersebut juga disebutkan selain mempersiapkan antisipasi-antisipasi menuju PILKADA 2024 guna menyediakan informasi terpercaya dan membantu masyarakat dalam menelan informasi yang objektif, juga di perlukan kolaborasi dengan berbagai pihak mulai dari jurnalis, activist society, akademisi, masyarakat sipil, perguruan tinggi, stakeholder dalam hal ini pemerintah untuk terus menciptakan ekosistem media yang lebih baik bagi persiapan perkembangan yang akan semakin hebat di tahun selanjutnya. 


Dalam rangkaian acara IFCS pada Kongres XII AJI, juga terdapat rangkaian kegiatan Workshop, Training dan Diserssion.(05)

Share:

Tanda-tanda Berpasangan, H Arlan - Frengky Ambil Formulir Bersamaan di Golkar Prabumulih


 

Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Sejumlah Calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih periode 2024-2029 telah mendaftarkan diri di berbagai partai diantaranya Dr Rissa dan Hj Suryanti Ngesti Rahayu yang merupakan istri dan anak Ir Ridho Yahya yang merupakan mantan walikota Prabumulih sebelumnya Ir Ridho Yahya, Frangky salah satu mantan Anggota DPRD Prabumulih dan juga H Arlan seorang Pengusaha asal Kota Prabumulih.


Keempat Calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih tersebut telah mendaftarkan diri Di salah satu Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar yang telah secara resmi telah membuka pendaftaran dimulai pada Senin 22 April 2024 hingga 27 April 2024.


"Alhamdulillah saya selaku Ketua DPD Partai Golkar Prabumulih pada hari pertama pembukaan pendaftaran telah dikunjungi oleh para tokoh masyarakat terbaik Prabumulih yang sudah mendaftarkan diri melalui partai Golkar," ucap Syamdakir.


Lanjutnya,"Untuk pendaftaran Bacalon Walikota Prabumulih dan Wakil Walikota Prabumulih tidak ada syarat khusus karena sudah ada mekanismenya didalam persyaratan dan ditegaskan dari DPD Partai Golkar tidak ada mahar untuk bisa diusung menjadi Bacalon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih dan jika ada yang mengatakan ada biaya yang harus disetor itu sama sekali tidak ada karena ini merupakan amanat dari ketua Umum DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Selatan," tegas Syamdakir Edi Hamid selaku Ketua DPD Golkar Prabumulih.


Terpisah, Hermanto selaku Perwakilan dari Bacalon Walikota Prabumulih H Arlan atau yang biasa akrab disapa cak Arlan telah mengambil formulir pendaftaran dan mengikuti proses tahapan dari Partai Golkar Prabumulih sebagai bentuk keseriusan Politik H arlan.


"Saya selaku perwakilan dari Tim H Arlan telah mengambil formulir hari ini sebagai bentuk keseriusan Cak Arlan untuk diusung menjadi calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih dan siap mengikuti proses tahapan dari Golkar dikarenakan sudah terjalin komunikasi yang baik dengan partai Golkar, kata Hermanto.


Sementara itu dikesempatan yang sama Irman selaju penerima mandat dengan didampingi keluarga yakni Hendriansyah atau akrab disapa bang Emon juga mengambil formulir pendaftaran bakal calon wakil walikota Prabumulih.


"Alhamdulillah hari ini kita mewakili tim keluarga dan tim franky nasril mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon wakil walikota di DPD Golkar Prabumulih, saat ini masih menjalin komunikasi dan selajutnya pasti akan mendaftarkan juga dari partai lainnya," ungkapnya.


Sebelumnya Franky Nasril digadang-gadang akan mencalonkan diri sebagai Bacalon Wakil Walikota dari H Arlan atau pria yang akrab disapa cak Arlan ini.(Ing)

Share:

Ratusan Umat Islam Prabumulih Gelar Tarhib Ramadan 1445 H, Hadirkan Ustadz dari Palembang


Prabumulih , Portalsriwijaya.com - Menyambut bulan suci Ramadan 1445 Hujriah, gabungan ormas Islam di Kota Prabumulih menggelar kegiatan Tarhib Ramadan dengan tema 'Jadikan Bulan Ramadhan Sebagai Bulan Peningkatan Ibadah, Taqwa dan Ukhuwah', Minggu (10/3/2024).

Kegiatan tarhib tersebut digelar bersama ormas islam di Prabumulih antara lain IKADI, DMI, BKPRMI, UPZ Islahul Ummah, PD Salimah, PKMT Timur, Muslimat NU dan Masjid Nur Afarah.

Tarhib itu dilaksanakan di Masjid Agung Nur Afarah kota Prabumulih tepatnya di Jalan Jend Sudirman Kota Prabumulih dengan menghadirkan penceramah dari Kota Palembang Prof DR dr H Yuwono MBiomed.

Kegiatan dihadiri Forkompinda kota Prabumulih, Kabag Kesra Pemkot Prabumulih Oktabri Khairullah yang mewakili Walikota Prabumulih, pimpinan dan anggota ormas islam, ta'mir Masjid se-kota Prabumulih dan perwakilan majelis ta'lim se kota prabumulih.

Dalam kegiatan itu, dibuka dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an yakni Surat Al-Baqarah ayat 183 - 185 yang berisi perintah kepada segenap umat Islam untuk mengerjakan puasan pada bulan Ramadan dibacakan oleh Ustadz Rahmat Hidayat dan sambutan ketua panitia bersama tarhib ramadhan 1445 H oleh ustadz Muslimin Jamir SIP MM.


Kabag Kesra Setda kota Prabumulih, Oktabri Khairullah dalam sambutannya mengatakan kegiatan itu merupakan ajang silaturahmi dan melalui kegiatan itu menjadi momen pentingnya bulan suci ramadan.

"Ini menjadi momen bagi kita untuk lebih instropeksi diri serta meningkatkan kualitas ibadah kita," katanya.

Kegiatan lalu dilanjutkan dengan tausiyah agama yang disampaikan oleh ustadz Prof DR dr H Yuwono MBiomed yang secara langsung datang dari Palembang. "Agar kita bergembira menyambut hadirnya bulan mulia, serta menjadikan bulan Ramadan sebagai bulan peningkatan ibadah, taqwa, dan ukhuwah," ujar Ustadz Yuwono dalam ceramahnya.

Sementara itu Ketua IKADI Prabumulih, Mohamad Mufid MPdI menyampaikan kegiatan ini sangat penting sebagai salah satu syiar Islam. "Kalau bukan kita yang mengabarkan mulianya Ramadhan, siapa lagi? Kita harus bangga, semangat dan gembira menyambut Ramadhan. Dengan rasa gembira inilah akan menumbuhkan motivasi ibadah," katanya.


Hal yang sama disampaikan Ketua DMI Prabumulih H Ismet Hasan yang mengatakan jika ramadan kali ini harus mampu menjadi media untuk merekatkan ukhuwwah Islamiyyah pasca Pemilu 2024.

"Pemilu sudah usai, saatnya kita kembali memakmurkan masjid, fokus ibadah Ramadan. Mudah-mudahan dengan hadirnya bulan suci Ramadan, akan membawa keberkahan untuk Kota Prabumulih khususnya, dan negara tercinta umumnya," harapnya.(05)

Share:

Kumpulkan Sisa Makanan hajatan Pria Asal OKU Hasilkan Ratusan Ribu Perbulan



Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Berawal dari mengikuti pelatihan yang diadakan PT Pertamina PHE Ogan Komering Ulu Warga Desa Mekartitama Peninjauan Kabupaten Ogan Komering Ilir ini bisa menghasilkan ratusan ribu dalam perbulan hanya dengan mengumpulkan maggot dari sisa sampah organik.


Dengan berpenghasilan 300 ribu rupiah yang dilakukan selama 15 hari Pria asal Jawa Barat (48) bernama Didik ini bisa menghasilkan tambahan dengan mengumpulkan sisa makanan dari hajatan dan sampah organik yang dimanfaatkan sebagai pakan ternak ayam dan lainnya.


Adapun Latar belakang berawal dari pelatihan yang diadakan PT Pertamina PHE Ogan Komering Ulu dengan mengumpulkan maggot atau dengan kata lain ulat dari sisa hajatan dan di budidayakan menjadi Maggot sehingga bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar untuk pakan ternak.


Dari penghasilan tambahan ini beliau memasarkan Maggot dengan harga 10 ribu rupiah perkilo yang sering dibeli oleh Masyarakat untuk pakan ternak.


"Alhamdulillah berawal dri petani sayur diajak Pertamina mengikuti pelatihan maggot yang bisa didaur ulang sehingga menghasilkan tambahan akhirnya saya pelajari dan berhasil saya jalani dengan memproses maggot selama 15 hari dan menghasilkan tambahan uang 600 ribu per bulan," ucap didik selaku ketua Kelompok Tani Kompas Lestari Ogan Komering Ulu.


"Tak hanya itu Didik juga berharap agar PT Pertamina PHE Ogan Komering Ulu dapat membantu Fasilitas dikarenakan sangat belum memadai,". Harapnya.(Ing)

Share:

Khairil Anam Petani Sukses Kembalikan Denyut Nadi Hampir Mati Di Air Talas

 



Prabumulih - Bermodal berani dan pantang menyerah, Khairil Anam (42) berhasil menyelamatkan ratusan bahkan ribuan hektar lahan jeruk para petani di Desa Air Talas Kecamatan Rambang Niru Kabupaten Muaraenim Provinsi Sumatera Selatan.


Pada 2003 sebanyak ratusan hektar lahan jeruk milik masyarakat didesa tersebut tidak ada buah dan nyaris mati akibat terserang jamur CVPD. 


Namun kini justru menjadi pusat agrowisata dan sekitar 45 hektar sampai 50 hektare lahan jeruk berhasil dibudidayakan serta dimembuat ekonomi petani jeruk menjadi berhasil.


Keberhasilan tersebut tidak terlepas dari Khairul Anam, yang pertama kali mengembangkan Agen Hayati Trikodarma. Keberhasilam tersebut bermula ketika Khairul Anam yang prihatin dengan kondisi puluhan petani yang gagal panen serta tanaman jeruk nyaris mati.


Khairul memulai dengan berkali-kali belajar dan menemukan jika harus menanam tanaman yang tahan cuaca ekstrim dan bisa menghasilkan jamur baiknya untuk mengatasi jamur CVPD.


Namun perjuangan Khairul tidak mudah, ia harus merasakan kegagalan hingga 10 kali dalam mengembangkan jamur Trikoderma dan menjadi Agen Hayati.


Jamur CVPD tersebut jik menyerang jeruk akan mati dan jika sudah menyerang maka harus ada kekosongan 9 tahun untuk tidak membudidayakan jeruk agar bisa menanam lagi.


Lalu pada 2011 ada yang uji coba budidaya 3000 tanaman namun hanya bertahan 6 bulan dan jeruk kembali mati lagi. 


Bahkan sempat menanam 7000-9000 tanaman budidaya jeruk manis syam pejakula namun masih mengalami  kendala. "Puncaknya pada 2019 atau saat covid ada lagu jamur menyerang dan dari 150 hektar jeruk sebanyak 80 persen terserang jamur sehingga petani harus beralih fungsi menanam sawit," ungkap Khairil Anam ketika diwawancarai, Rabu (28/2/2023).


Kemudian tahun 2019 Pertamina masuk memperkenalkan dan memberi owngajaran dan kemudian pada tahun 2021 dan tahun 2022 kemudian mensosialisasikan agen hayati.


"Dengan Signifikan masuk ke petani dan banyak jamur bisa diatas sehingga alhamdulillah bertahan di 70 hektare dan komoditi jeruk berangsur membaik. Dulu yang tak ada penghasilam menjadi ada penghasilan," kenangnya.


Pertamina juga memberikan bantuan yang diberikan dari bibit berlebel bebas penyakit, sarana prasarana pembuatan agen hayati, pembuatan rumah studi dan mendatangkan narasumber dari IPB dan IGM.


"Akhirnya petani menjadi paham dan tak tertarik menjadi tertatik dengan agen hayati. Lahan yang 85 persen rusak kita beri agen hayati kemudian normal," katanya mengapresiasi Pertamina.


Saat ini kata Khairil ada sekitar 24 orsng dengan 12 ribu tanaman atau di lahan 45 hektare sampai 50 hektare yang berhasil bertani jeruk. "Bahkan petani yang sebelumnya beralih ke sawit menebang sawitnya kembali ke jeruk," katanya.


Untuk pemasaran sendiri kata Khairil pihaknya tidak memasarkan ke luar nun membuat agrowosata dan warga bisa beli jeruk sekaligus memetik dan memakan jeruk sepuasnya.


"Penghasil jeruk termanis di Muaraenim kini menjadi andalan, kita jual per kilo Rp 15 ribu dan bisa makan sepuasnya di batangnya dsn desa kami menjadi ramai," bebernya.(edison)

Share:




Portalsriwijaya.com

Arsip