Ustadz Al Habsy Beri Nama Putra Pertama Kedes Pangkul Saat Safari Dakwah, Ini Namanya


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Desa Pangkul Kecamatan Cambai Kota Prabumulih mendatangkan ulama kondang yang terkenal di Indonesia yakni Ustadz Habib Ahmad Alhabsy.


Acara tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Walikota Prabumulih H Andriansyah Fikri SH, Asisten 1 Aris Priadi, Kapolsek Cambai dan tamu undangan.


Dalam acara itu, ratusan warga menghadiri acara yang dihadiri ustadz kondang itu. baik warga Desa Pangkul maupun dari luar desa berbondong datang menyaksikan.


Namun ada pemandangan menarik dalam safari dakwah Ustadz kondang itu yakni sang ustadz mengunjungi rumah desa sang kepala desa Pangkul.


Ustadz yang datang menyampaikan dakwah tanpa dibayar tersebut bahkan memberikan nama ke anak pertama Kepala Desa Pangkul Jakaria Yadi SH.


Nama yang diberikan Ustadz Al Habsy kepada anak kades itu yakni Muhammad Anhar Tanjung Al Habsy.


"Saya merasa kaget ketika diberitahu jika Ustadz Al Habsy ingin mengunjungi Desa Pangkul dan mengisi ceramah untuk para warga," ungkap Kades Pangkul kepada wartawan saat dibincangi, Kamis (12/11/2020).


Zakaria mengungkapkan rasa senang dan syukur dimana ustadz yang terkenal tersebut menyempatkan diri mampir ke rumahnya dan bahkan mendoakan keluarganya bahkan memberi nama sang anak pertama.


"Saya sangat senang anak pertama saya yang baru lahir didoakan oleh ustadz Al Habsy, keluarga merasa sangat senang sekali," katanya.


Ustadz Ahmad Al Habsy sendiri melakukan safari dakwah ke desa Pangkul dan menyampaikan dakwah kepada masyarakat di Masjid Al Muhajirin desa Pangkul.(Ing)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar



Portalsriwijaya.com

Arsip