Heboh RSUD Prabumulih Penuh Pasien Covid 19 Hingga Bangun Tenda Darurat, Ternyata Ini Kebenarannya


Prabumulih, Portalsriwijaya.com - Untuk antisipasi lonjakan masyarakat terkonfirmasi Covid 19, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prabumulih mendirikan tenda darurat.


Didirikannya tenda darurat ini sempat membuat heboh jagat dunia maya khususnya di kota Prabumulih lantaran banyak info mengabarkan jika RSUD Prabumulih penuh pasien Covid 19.


Menanggapi hal itu, Humas RSUD Prabumulih, H Hernan mengatakan, jika RSUD Prabumulih sudah menyiapkan tenda darurat terhadap lonjakan kasus Covid 19.


"Dikarenakan melonjaknya pasien kemarin sore, kita hari ini bangun Tenda darurat sebagai antisipasi lonjakan kasus Covid 19," katanya kepada Portalsriwijaya.com, Minggu (11/7/2021).


Hernan menuturkan, adanya tenda itu juga sebagai antisipasi agar  jangan sampai pasien umum bercampur dengan pasien Covid yang mendapat pelayanan tahap awal secara bersama di suatu tempat.


"Jadi dilakukan scanning awal kalau seandainya terindikasi covid maka akan kita masukkan ke ruangan ini namun apabila yang sakit penyakit umum maka kita masukkan ke UGD dan rawat jalan," katanya.


Humas RSUD Prabumulih itu mengungkapkan, saat ini ada terdapat sebanyak 29 Pasien Covid 19 yang dirawat di ruang isolasi RSUD Prabumulih.


"Untuk pasien covid yang kita rawat saat ini ada 29 orang namun itu juga bukan warga Prabumulih sendiri tetapi berasal dari luar di antaranya Muara Enim, Ogan Ilir, dan Tangerang," ucapnya.


Lebih lanjut Hernan menerangkan, persiapan tenda darurat sendiri sudah telah siap dengan 6 tempat tidur dan dari BNPB juga menawarkan kalau memang bertambah lonjakan pasien maka tenda akan kembali ditambah.


 "Kemarin juga kita dapat instruksi dari Kapolres untuk penambahan 10 tempat tidur terhadap pasien covid 19," jelasnya.(Ing)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar



Portalsriwijaya.com